Hallo semua,gimana kabar kalian?semoga sehat selalu ya.Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang cara masak udang bakar madu yang lezat.
Cara Masak Udang Bakar Madu
Udang merupakan salah satu makanan yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Ini tidak lain adalah berbagai mineral penting yang dikandungnya seperti kalsium, magnesium, fosfor, kalium dan seng. Selain itu, udang juga dikenal kaya akan kandungan omega-3, omega-6, antioksidan dan yodium yang dibutuhkan tubuh.
Namun bagi Anda yang memiliki masalah kolesterol, sebaiknya kurangi konsumsi udang karena udang merupakan salah satu makanan berkolesterol tinggi. Namun bagi Anda yang tidak memiliki masalah kolesterol, banyak sekali manfaat dari makan udang, mulai dari mencegah anemia, menguatkan tulang hingga meningkatkan energi.
Tetapi, tidak semua udang laut bisa dimakan. Dari sekian banyak jenis udang laut, Anda hanya bisa memilih beberapa saja. Agar tidak sembarangan memakan udang, berikut informasi 7 jenis udang yang bisa disantap.
Baca juga : Resep Udang Bakar Madu yang Enak dan Simple
Jenis-Jenis Udang
1. Udang Jerbung
Udang jerbung biasa dikenal juga dengan udang putih. Udang ini memiliki cangkang yang tipis dan licin berwarna putih kekuningan. Tinggi tubuh udang jerbung ini bisa mencapai lebih dari 20 cm, lho.
Selain itu, tekstur daging udang ini padat, sehingga cocok dimasak dengan cara dikukus, direbus, dan digoreng. Namun, kurang cocok untuk dibakar karena cangkang tipisnya mudah gosong.
2. Udang Dogolm
Udang dogol ini kerap disebut dengan pink shrimp. Sebab, warna cangkangnya sedikit merah muda kekuningan. Udang satu ini ukurannya lumayan kecil, sehingga cocok digunakan sebagai campuran pada salad.
Banyak juga yang memberi nama udang ini sebagai udang salad. Di samping itu, udang ini juga banyak dimasak dengan cara digoreng dengan baluran tepung supaya hasilnya renyah dan gurih.
3. Udang Rebonf
Siapa yang tidak tahu dengan udang satu ini? Udang rebon merupakan jenis udang laut yang memiliki ukuran paling kecil, hanya 2-3 cm. Di balik ukurannya yang kecil, udang ini tetap bernutrisi, lho.
Nah, udang rebon ini biasa ditemukan pada olahan abon, kerupuk, serta terasi. Selain itu, udang rebon juga dapat diolah sebagai campuran rempeyek, perkedel, dan sambal.
4. Udang Peci
Udang peci merupakan varian lain dari udang jerbung. Untuk membedakannya, biasanya udang peci memiliki ukuran yang lebih kecil jika dibandingkan dengan udang jerbung. Warnanya juga berbeda, yaitu warna putih yang sedikit gelap dengan bintik-bintik hitam.
Karena ukurannya yang relatif kecil, udang peci juga biasa diolah menjadi bakwan dan rempeyek. Udang peci pun biasa dimasak dengan cara digoreng atau ditumis. Namun karena cangkangnya yang tipis seperti udang jerbung, jadinya udang ini kurang cocok untuk dibakar.
5. Udang Pancet
Udang pancet kerap disebut juga dengan nama udang windu atau tiger shrimp. Udang jenis ini memiliki cangkang yang tebal berwarna hijau atau merah dengan garis gelap melintang.
Ukuran udang ini lumayan besar, sehingga cocok dimasak dengan cara digoreng maupun dibakar. Udang pancet ini dapat ditemukan di sepanjang pantai Australia, Asia Selatan, Afrika Timur, serta Asia Tenggara.
Manfaat Cara Masak Udang Bakar Madu
1. Mencegah Kanker
Manfaat udang yang pertama adalah dapat menurunkan risiko penyakit kanker. Ada kandungan selenium pada udang yang dapat mencegah berbagai jenis kanker, terutama kanker prostat.
Selain itu, senyawa zinc dalam udang berperan penting dalam memperlambat pertumbuhan sel kanker prostat. Asupan zinc atau seng yang dibutuhkan oleh tubuh sekitar 10-15 miligram setiap harinya. Dengan mengonsumsi udang, kebutuhan tubuh terhadap zat tersebut akan terpenuhi.
Sebuah studi menemukan kombinasi kandungan sulforaphane dan selenium dalam udang dapat meningkatkan kekebalan tubuh terhadap kanker sebanyak 13 kali lipat.
Selain udang, makanan yang kaya akan suforaphane antara lain adalah brokoli, dan sayuran hasil silangan lainnya. Bahkan kandungan ini juga mampu meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit dan infeksi.
2. Memelihara Kesehatan Tulang dan Gigi
Kandungan kalsium dan fosfor dalam udang merupakan dua zat yang bermanfaat dalam membentuk tulang dan gigi yang kuat. Udang sebaiknya dimakan bersama cangkangnya, karena kulit udang mengandung “glucosamine” yang bermanfaat untuk membantu pembentukan tulang rawan pada persendian tulang.
Penipisan atau kerusakan pada tulang rawan akan mengakibatkan nyeri yang hebat pada persendian, yang biasa disebut sebagai pengapuran. Kalisum juga dapat memengaruhi kinerja otot, hormon, fungsi saraf dan kemampuan pembekuan darah.
Sejumlah penelitian menemukan kalsium dalam udang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi, meredakan sindrom pramenstruasi dan baik untuk menurunkan berat badan.
3. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Tak kalah dengan ikan, udang juga merupakan makanan laut yang mengandung asam lemak omega-3 dan omega-6. Kandungan tersebut baik untuk meningkatkan kesehatan tulang.
Melansir dari halodoc, nutrisi dalam udang mampu menurunkan risiko penyakit jantung dengan cara mengontrol kadar trigliserida. Bahkan, asam lemak dalam udang juga bermanfaat untuk mencegah radang sendi, Depresi, Alzheimer, asma serta baik untuk ibu hamil.
3. Mengurangi Risiko Depresi
Kandungan asam lemak esensial dan omega-3 dalam udang juga dapat mengurangi risiko stres hingga depresi. Sebuah studi membuktikan kandungan omega-3 dapat memberikan perlindungan kuat terhadap depresi dan dapat membantu meningkatkan mood. Selain itu, omega-3 dapat meningkatkan kecerdasan otak.
Selain kandungan omega-3, udang juga mengandung vitamin B12, yang merupakan nutrisi penting sebagai penunjang produksi sel darah merah sehingga dapat membantu mencegah penyakit anemia.
Nutrisi ini juga dapat membantu pembuatan DNA, material genetis yang terdapat pada tiap sel. Dengan begitu, sistem metabolisme protein, karbohidrat, dan lemak dalam sel tubuh juga berlangsung sempurna.
4. Cegah Penuaan Dini
Selain untuk kesehatan, udang juga mengandung antioksidan, seperti selenium, yang dapat mencegah kerusakan sel penyebab penuaan dini akibat radikal bebas. Selain itu, udang memiliki senyawa antioksidan astaxanthin yang membantu mengatasi peradangan.
Udang juga memiliki kandungan niasin yang bermanfaat menjaga kesehatan kulit dan mencegah kulit bersisik.
5. Menjaga Kesehatan Rambut
Kecantikan bukan hanya kulit yang bersih dan terawat, tetapi juga perlu memerhatikan rambut. Rambut adalah mahkota semua orang yang harus dijaga kesehatan dan kekuatannya.
Anda bisa menjaga kesehatan dan kecantikan rambut dengan mengonsumsi udang. Asupan protein sangat penting dalam perawatan kesehatan rambut maupun kulit Anda.
Kandungan protein merupakan bagian yang terkandung dalam tiap jaringan sel hidup. Nutrisi ini terdapat dalam udang yang merupakan sumber protein sangat cukup tinggi.
Efek Samping Cara Masak Udang Bakar Madu
1. Keracunan Makanan
Dampak negatif konsumsi udang berlebihan yang pertama adalah dapat menyebabkan keracunan makanan. Hal ini dapat terjadi jika kamu tidak menyiapkan atau memasak udang dengan benar. Udang yang masih kotor atau mentah dapat mengandung bakteri penyebab keracunan makanan.
Seseorang yang keracunan makanan setelah mengonsumsi udang biasanya akan mengalami beberapa gejala seperti mual, muntah, sakit kepala, hingga diare. Namun karena umumnya gejala tidak langsung muncul setelah makanan dikonsumsi, banyak orang yang tidak menyadari bahwa dirinya mengalami keracunan makanan.
2. Kolesterol Tinggi
Dampak negatif konsumsi udang berlebihan berikutnya yakni kandungan kolesterolnya yang tinggi. Makan udang secara berlebihan dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Seporsi kecil udang, sekitar 3,5 ons mengandung sekitar 200 mg kolesterol untuk tubuh dalam sekali makan.
Jumlah tersebut sudah melewati batas asupan kolesterol yang dibutuhkan tubuh dalam sehari. Kadar kolesterol yang tinggi dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung dan stroke. Oleh karena itu, kamu harus menghindari makan udang secara berlebihan.
3. Meningkatkan Risiko Hipertensi
Selain mengandung kolesterol yang tinggi, udang juga mengandung sodium cukup tinggi. Tiga ons udang memiliki 805 mg sodium. Sedangkan satu sendok teh garam mengandung sekitar 2000 mg sodium. Jadi, kamu harus berhati-hati dalam menambahkan garam pada makanan udang.
WHO merekomendasikan batasan asupan sodium orang dewasa dalam sehari hanya butuh 2.300 mg. Mengonsumsi sodium terlalu banyak dapat meningkatkan risiko hipertensi, penyakit jantung dan osteoporosis.
4. Alergi
Dampak negatif makan udang lainnya adalah menimbulkan alergi bagi sebagian orang. Hal ini mungkin sudah umum terdengar di masyarakat, bahwa tidak sedikit orang yang memiliki alergi terhadap makanan laut, termasuk udang.
Jika kamu memiliki alergi udang, namun tetap mencoba menyicipnya, maka akan timbul beberapa gejala alergi seperti kulit gatal, sakit perut, pusing, mual, muntah, hingga pembengkakan di sekitar wajah dan mulut.
5. Tersedak dan Menyumbat Saluran Pernapasan
Berikutnya, tersedak dan menyumbat saluran pernapasan juga bisa jadi salah satu dampak negatif konsumsi udang secara berlebihan. Maka dari itu kamu perlu hati-hati saat mengonsumsinya agar tidak tersedak.
Apabila hal ini terjadi, maka kulit dan ekor udang dapat melukai dan menyumbat saluran pernapasan. Untuk mencegahnya, pastikan udang yang kamu makan sudah bersih dari bagian-bagian tersebut.
Cara Masak Udang Bakar Madu
Bahan Cara Masak Udang Bakar Madu :
Bumbu Halus :
- 2 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah cabe keriting
- 1 sdt ketumbar
- 2 ruas jari jahe
Bumbu lain :
- 5 sdm madu
- 2 sdm mentega leleh
- 2 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm perasan jeruk lemon
- Secukupnya garam apabila kurang asin.
Cara Masak Udang Bakar Madu :
- Cuci udang hingga bersih, lalu belah punggunnya menjadi 2, tapi jangan sampai putus. Sisihkan.
- Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender, tambahkan sedikit minyak agar memudahkan dalam proses penghancuran.
- Panaskan sedikit minyak goreng, lalu tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
- Siapkan wadah, lalu campur bumbu yang telah ditumis bersama dengan bumbu lainnya. Aduk hingga tercampur rata.
- Lumuri udang dengan bumbu tersebut, lalu marinasi dan simpan didalam kulkas selama 15 menit.
- Keluarkan udang dari kulkas, lalu tusuk menggunakan tusukan sate.
- Bakar udang hingga matang, sambil diolesi dengan bumbu marinasi. Sajikan.
Nah itulah cara masak udang bakar madu yang lezat dan simpel,bahan-bahannya juga mudah didapatkan,serta terjamin kesehatannya.Sekian dari saya selamat mencoba.